Info

5 Konten Menarik dari TikTok

Perkembangan zaman yang terus berjalan beberapa waktu terakhir telah berhasil memunculkan beragam aplikasi yang bermanfaat dan membantu kehidupan manusia. Salah satunya aplikasi penampil video yang mana videonya dapat diunduh sehingga dapat dinikmati untuk keperluan tertentu. Aplikasi TikTok contohnya, dengan melakukan download video TikTok tanpa tulisan TikTok tersebut dapat membantu seorang pengguna dalam mendapatkan konten yang menarik yang dapat disetel tanpa harus menggunakan paket data ataupun sinyal WIFI.

Seperti yang diketahui, aplikasi TikTok belakangan cukup masyhur dan populer di kalangan pengguna internet, terlebih khusus para remaja di seluruh dunia. Aplikasi yang berasal dari negara China tersebut merupakan aplikasi khusus yang menampilkan tayangan video dengan durasi yang tidak panjang, yakni sekitar 15 hingga 60 detik dan juga disertai dengan musik tertentu serta filter khusus yang membuat tampilan video menjadi lebih menarik untuk ditonton oleh penggunanya.

Diketahui aplikasi TikTok sendiri telah berhasil diunduh oleh pengguna internet sebanyak 1,65 miliar kali. Hal tersebut merupakan rekor besar bagi sebuah aplikasi media sosial. Adapun pengguna aktifnya sendiri saat ini mencapai 1 miliar pengguna yang mana tersebar di seluruh dunia.

Salah satu pengguna aktif TikTok adalah masyarakat yang ada di Indonesia, kebanyakan masyarakat memang aktif dalam bermain TikTok, baik itu untuk sekedar sarana hiburan atau bahkan sebagai media pembelajaran atau promosi bisnis tertentu. Nah, berikut ada 5 konten kreator di TikTok yang wajib pembaca tonton sehingga dapat menambah manfaat.

5 Akun TikTok dengan Konten Menarik

Beberapa akun TikTok yang menampilkan konten menarik di antaranya:

  1. Akun TikTok dr.ziee

Akun pertama yang direkomendasikan karena memberikan informasi bermanfaat ialah akun bernama dr.ziee. Akun TikTok dari dokter yang bernama Yessica Tania ini menyampaikan beragam manfaat seputar kecantikan dan lain sebagainya. Salah satu informasi yang disampaikan yakni terkait pemilihan sabun untuk wajah, tips memilih skincare untuk kegiatan outdoor, hingga tips dalam menghilangkan bekas cacar.

  1. Akun TikTok urrofi

Akun TikTok selanjutnya yang berfaedah yakni akun TikTok urrofi, yang mana memberikan pengetahuan seputar videography. Konten yang dibuat oleh seorang yang bernama Daffa Urrofi ini memberikan tutorial seputar pengguna hp untuk merekam video. Selain itu, konten kreator juga memberikan informasi untuk membuat hyperlapse, membuat video menjadi stabil dan tips untuk mengatur transisi pada video sehingga tampak lebih rapi.

  1. Akun TikTok aliciaserena

Akun selanjutnya yang bermanfaat untuk ditonton ialah akun yang bernama aliciaserena. Akun TikTok satu ini memberikan wawasan kepada penggunanya untuk berlatih dan memahami bahasa Inggris secara lebih mudah. Pada akun TikTok miliknya, Alicia Serena menjelaskan tentang phrases yang digunakan setiap harinya serta beberapa idiom dan praktek dalam berkomunikasi dengan orang asing menggunakan bahasa inggris. Bagi yang sedang belajar bahasa Inggris, akun satu ini cocok untuk ditonton

  1. Akun TikTok bukanwulanwu

Selanjutnya, ada akun TikTok yang bernama bukanwulanwu yang mana menampilkan beragam review seputar barang yang dapat digunakan untuk setiap harinya. Konten kreator akun tersebut akan memberikan penjelasan kepada penontonnya seputar barang sehari-hari dan juga kebutuhannya yang diperlukan dalam rumah tangga atau tidak, sehingga diharapkan pembeli tidak tertipu dengan iklan yang menawarkan produk tertentu di televisi atau video.

  1. Akun TikTok tyanastiti

Bagi para mahasiswa, akun tyanastiti sangatlah direkomendasikan untuk dilihat. Ya, akun TikTok satu ini menampilkan beragam pengetahuan dan wawasan seputar dunia mahasiswa yang nantinya dapat membantu mahasiswa dalam studinya di jenjang perguruan tinggi. Akun TikTok ini memberikan tips tentang presentasi yang baik, tips dalam hidup berorganisasi di lingkup kampus hingga tips dalam mencari judul untuk tugas akhir atau skripsi.

Cara Mendownload Video TikTok Tanpa Tulisan

Nah, setelah mengetahui tentang beragam akun TikTok yang bermanfaat bagi penonton dan pengguna TikTok, sering kali terpikir oleh pengguna untuk mengunduh video yang ditampilkan tersebut, sehingga dapat dinikmati secara offline tanpa menggunakan kuota atau sinyal WIFI. Namun didapati sering kali dalam mendownload video TikTok tersebut masih terdapat tulisan TikTok yang ikut menempel dalam tampilan video tersebut, nah ini cara download video TikTok tanpa tulisan TikTok secara mudah dan juga cepat.

  • Menggunakan Save TikTok

Klik share yang terdapat pada video TikTok, lalu buka website saveTikTok dan paste pada halaman website tersebut, tunggulah beberapa saat hingga video muncul dan siap diunduh tanpa adanya watermark

  • Menggunakan SSS TikTok

Klik share yang ada pada video TikTok, setelah itu paste pada website ssstik.io yang mana nanti akan muncul tombol download. Klik dan tunggu hingga video TikTok tanpa watermark selesai diunduh.

Demikian tadi informasi tentang cara download video TikTok tanpa tulisan TikTok dan akun bermanfaat yang ada di aplikasi TikTok. Semoga dapat bermanfaat. Sekian dan terima kasih.